KPU Tunjuk Lima Panelis untuk Debat Perdana Pilbup BanyuwangiKPU Banyuwangi

KPU Tunjuk Lima Panelis untuk Debat Perdana Pilbup Banyuwangi

Komisioner Divisi Sosdiklih Parmas SDM KPU Banyuwangi, Enot Sugiharto. (Foto: Fattahur/Dok)

KabarBanyuwangi.co.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banyuwangi telah memilih lima panelis untuk menyusun berbagai pertanyaan bagi dua paslon dalam debat perdana Pilkada 2024 yang akan digelar pada 27 Oktober mendatang.

"Sudah kita tentukan lima orang panelis, mereka yang akan menentukan tema dan menyusun materi pertanyaan untuk paslon," ujar Divisi Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan Sumber Daya Manusia (Sosdiklih Parmas SDM) KPU Banyuwangi, Enot Sugiharto, Kamis (24/10/2024).

Kelima panelis itu yakni, Kaprodi S2 MPI Universitas KH. Mukhtar Syafaat (UIMSYA), Muhammad Imam Khaudli, Wakil Rektor 1 Universitas PGRI Banyuwangi, Novi Prayekti, Ketua Senat Universitas Jember, Andang Subaharianto, ASN Guru Pendidikan Agama Islam, Mohammad Faishol, dan Rektor Universitas Bung Karno Jakarta, Didik Suhariyanto.

Baca Juga :

"Kelima panelis ini tentunya memiliki bidang dan ilmu yang berbeda-beda, sehingga mereka akan menentukan pertanyaan sesuai dengan bidangnya" ungkap Enot.

Enot mengatakan, debat perdana akan diikuti oleh dua pasangan calon bupati dan wakil bupati Banyuwangi pada 27 Oktober 2024 di Surabaya.

KPU Banyuwangi hingga kini masih terus mematangkan persiapan agar proses debat publik untuk para paslon berjalan lancar dan sukses.

"Tentunya kita berharap semuanya sukses. Kami tidak ingin ada penjadwalan ulang, agar para paslon maupun timnya tidak kecewa," pungkasnya. (fat)