Catat! Layanan Samsat di Banyuwangi Libur Saat Maulid NabiKantor Samsat Banyuwangi

Catat! Layanan Samsat di Banyuwangi Libur Saat Maulid Nabi

Pegawai memasang banner pengumuman libur Maulid Nabi di pagar Kantor Samsat Banyuwangi. (Foto: Fattahur)

KabarBanyuwangi.co.id - Pelayanan Sistem Administrasi Satu Atap atau Samsat Polresta Banyuwangi bakal ditutup sementara selama sehari.

Kebijakan tersebut sehubungan dengan Hari Libur Nasional dalam rangka Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriah.

"Betul, khusus besok tanggal 28 September, pelayanan Samsat Induk dan Samsat Unggulan diliburkan dalam rangka peringatan Maulid Nabi," kata Kanit Regident (KRI) Satlantas Polresta Banyuwangi AKP Andhini Puspa Nugraha, Rabu (27/9/2023).

Baca Juga :

Meski layanan offline libur,  warga Banyuwangi yang hendak menunaikan pembayaran pajak tetap bisa dilakukan.

Pembayaran pajak kendaraan bermotor tahunan masih bisa dilakukan dengan memanfaatkan layanan online.

"Layanan online yang tersedia, e-Samsat, bisa juga membayar lewat marketplace seperti Tokopedia, dan minimarket (Indomaret, Alfamart)," ujarnya.

Pelayanan di Kantor Samsat Banyuwangi akan beroperasi kembali seperti biasa pada tanggal 29 September 2023.

"Kami juga sudah memasang banner pengumuman libur ini di Kantor Samsat Banyuwangi. Kami mengimbau masyarakat bisa memanfaatkan layanan online selama libur," tambahnya. (fat)