Fun Cat Show Sunrise of Java 2023, Ratusan Kucing Bersolek Berebut PrestasiKucinge Lare Osing

Fun Cat Show Sunrise of Java 2023, Ratusan Kucing Bersolek Berebut Prestasi

Salah satu pegiat kucing, Nurilma Septanti bersama sang suami tunjukkan kucing miliknya. (Foto: Istimewa)

KabarBanyuwangi.co.id - Lebih dari 100 kucing bersolek menunjukkan keindahannya dalam ajang Fun Cat Show Sunrise of Java di Lantai 3 Matahari Bazaar Banyuwangi, Jalan Basuki Rahmat, Kelurahan Lateng, Kecamatan/Kabupaten Banyuwangi pada Minggu (25/6/2023) siang.

Sebelum beradu kesolekannya, hewan mamalia karnivora yang lucu itu dipercantik oleh masing-masing pemiliknya. Mereka dibagi menjadi dua kategori usia, yakni Kitten atau remaja untuk 4 sampai 8 bulan, dan Adult atau dewasa untuk 8 bulan keatas.

Tak tanggung-tanggung, pertunjukkan hewan peliharaan yang digelar oleh Kucinge Lare Osing (KULO) tersebut memperlombakan berbagai macam spesies. Mulai dari Persian, Exotic, Maine Coon, Bengal, British Shorthair, Other Breed, Munchkin, HHP Longhair, HHP Shorthair, hingga Special Class.

Baca Juga :

Ketua Pelaksana Fun Cat Show Sunrise of Java 2023, Mardi Catur Hendri Atmoko mengatakan, ajang ini diikuti 139 kucing, baik itu untuk kontes Reguler maupun Grooming Space.

"Ajang ini bukan hanya untuk kontes saja, melainkan juga sebagai ajang edukasi kepada masyarakat. Supaya mereka tahu, merawat kucing juga perlu perhatian khusus," katanya.


Para pemenang 
Fun Cat Show Sunrise of Java 2023 beserta panitia dan dewan juri berswafoto. (Foto: Firman)

Pria yang akrab disapa Hendri itu berharap kegiatan ini semakin eksis di Banyuwangi. "Dengan euforia ajang kali ini, kami sebagai pecinta kucing berharap bisa menyelenggarakan lagi dengan lebih baik," imbuhnya.

Dibagi menjadi empat ring, kontes ini dinilai langsung oleh Saepudiah, Andrie Manggala, Fadly Fuad, dan Sandi Andika. Mereka adalah juri kontes profesional dari berbagai daerah.

Para pecinta kucing dari berbagai kalangan dan daerah pun akhirnya berbondong-bondong hadir di lantai 3 pusat perbelanjaan moderen yang dulunya A&R Fashion Mall Banyuwangi itu.

Salah satu peserta terjauh, Lisal Kristianto Setiawan asal Cirebon mengaku terkesan dengan berjalannya cat show ini. Meski jauh-jauh datang ke Banyuwangi, kucing miliknya berhasil mendapatkan juara.

"Saya senang, happy karena kucing ini hobi baru saya. Ini baru kedua kalinya ikut lomba kucing. Puji tuhan, Persian kucingku Juara 1 dan 4, untuk British Shorthair kucingku lumayan dapat Juara 8," cetusnya.

Kucing Maine Coon bernama Arjuna milik Indah Sukesi menangkan juara 1 dalam kategori Adult. (Foto: Firman)

Sementara itu, salah satu pegiat kucing asal Banyuwangi, Indah Suksesi bersyukur karena 2 kucing Maine Coon miliknya telah mendapatkan juara 1.

"Kucing saya yang namanya Bintang usia 8 bulan memenangkan dalam kategori Kitten, sedangkan Arjuna usia 5 tahun menang kategori Adult," ungkap perempuan yang juga peternak kucing ekspor ini.

Tak heran, kucing milik Indah owner Osing Cattery yang diberi nama Arjuna itu berpenampilan eksotis, sangat sehat dengan berukuran bongsor seberat 10 kg.

Dalam ajang Fun Cat Show Sunrise of Java 2023 ini juga dilengkapi dengan pemeriksaan hewan gratis dari Perhimpunan Dokter Hewan Indonesia Cabang Jatim IV Banyuwangi, serta berbagai stand pet shop. (man)