Brak! Terlibat Adu Moncong Dua Pemotor Tewas di RogojampiPolsek Rogojampi

Brak! Terlibat Adu Moncong Dua Pemotor Tewas di Rogojampi

Dua motor rusak berat tabrakan usai tabrakan dan mengakibatkan dua pengendaranya tewas. (Foto: Istimewa)

KabarBanyuwangi.co.id - Kecelakaan lalu lintas menewaskan dua orang pengendara motor terjadi di Jalan Raya Rogojampi, Banyuwangi pada Senin (15/8/20222) pagi.

Kanit Lantas Polsek Rogojampi, Ipda Dwi Samsul Akrianto mengatakan, kecelakaan melibatkan motor Honda Scoopy P 6991 QAF dengan Yamaha Vega RR bernopol M 5080 TF. Tabrakan kendaraan roda dua tersebut terjadi sekitar pukul 05:00 WIB.

Menurut Dwi, Motor Yamaha Vega RR mengangkut tobos dikendarai MS (29), warga Desa Tambong, Kecamatan Kabat. Sementara motor Scoopy dikendarai K (52) berboncengan dengan perempuan berinisial BDW (19), asal Desa Kedung Gebang, Kecamatan Tegaldlimo.

Baca Juga :

Motor Vega RR melaju dari arah utara dan berusaha merangsek kedepan mendahului kendaraan lain di depannya. Namun nahasnya, motor Vega RR malah bertabrakan dengan motor Scoopy dari arah berlawanan.

"Tabrakan terjadi ketika motor Vega RR berusaha menyalip kendaraan lain. Benturan antara dua kendaraan membuat pengendaranya terpental dan jatuh ke aspal," ungkap Dwi.

Alhasil pengemudi motor Vega, MS mengalami luka berat di bagian kepala dan tewas di tempat kejadian perkara (TKP). "Pengendara motor Vega RR meninggal dunia di TKP," kata Dwi.

Sementara pengemudi motor Scoopy, K mengalami luka luka di bagian kepala serta wajah. Dia, kata Dwi, sempat dievakuasi ke RS PKU Muhammadiyah Rogojampi sebelum dinyatakan meninggal dunia.

Sedangkan perempuan yang dibonceng menderita luka di bagian kepala dan patah tulang kaki kiri. "Saat ini BDW masih menjalani perawatan di rumah sakit," tambahnya.

Kedua kendaraan yang terlibat kecelakaan saat ini telah diamankan di Pos Polisi Rogojampi untuk keperluan pemeriksaan selanjutnya. (fat)