Petugas kepolisian menunjukkan lokasi kecelakaan truk tangki BBM tabrak pembatas jalan di Banyuwangi. (Foto: Istimewa).
KabarBanyuwangi.co.id – Kecelakaan melibatkan truk tangki bahan bakar minyak (BBM) dan mobil Avanza terjadi di Jalan Raya S. Parman, Kelurahan Sobo, Banyuwangi.
Pihak kepolisian menduga kecelakaan disebabkan sopir truk mengantuk hingga hilang kendali dan menabrak pembatas jalan.
Kanit Gakkum Satlantas Polresta Banyuwangi, Iptu Heru
Slamet Hariyanto mengungkapkan, kecelakaan terjadi sekira pukul 22.40 WIB, Rabu
(11/9/2024).
Truk tangki bernopol B 9669 TEI dikemudikan oleh Selamet
Hariyadi bersama dengan kernetnya, Holidin, warga Kalipuro, Banyuwangi.
Kejadian bermula saat truk tangki BBM melaju dari arah
Rogojampi menuju Banyuwangi. "Truk datang dari arah selatan ke
utara," ujarnya.
Setibanya di Jalan S. Parman, kendaraan besar tersebut
tiba-tiba oleng hilang kendali lalu menabrak pembatas jalan hingga terpental ke
jalur lawan.
Nahasnya, truk tangki BBM malah menabrak Mobil Toyota Avanza bernopol DK 1635 CA yang meluncur dari arah berlawanan sebelum akhirnya berhenti menabrak pohon.
Meski sopir Toyota Avanza bernama Hebri Rudi Hartono (39) warga Rogojampi selamat dari kecelakaan tersebut,
namun mobil miliknya mengalami kerusakan pada bagian depan.
Sementara pengemudi dan penumpang truk tangki menderita
luka ringan. Hanya saja, kendaraan pengangkut BBM itu mengalami kerusakan cukup
parah.
Berdasarkan hasil penyelidikan, pihak kepolisian menduga
kecelakaan lalu lintas ini disebabkan oleh kelalaian sopir truk yang mengantuk.
"Dugaan sementara karena sopir truk tangki mengantuk," kata Heru.
Kanit Gakkum Satlantas Polresta Banyuwangi mengimbau kepada
seluruh pengemudi untuk selalu waspada dan berhati-hati saat berkendara.
"Pastikan untuk beristirahat ketika merasa lelah, guna
menghindari kecelakaan serupa," imbuhnya. (fat)