Pojok area parkir basement Kokoon Hotel Banyuwangi disediakan minimarket dengan berbagai produk UMKM lokal. (Foto: Firman)
KabarBanyuwangi.co.id - Dalam rangka meningkatkan layanan
dengan ragam inovasi yang menarik, Kokoon Hotel Banyuwangi sediakan minimarket
yang dapat dinikmati oleh para tamu.
Selain untuk memanjakan tamu, dibukanya minimarket yang
berada di basement area parkir hotel berbintang empat ini dilakukan guna
memfasilitasi pelaku Usaha, Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).
Guest Service Manager Kokoon Hotel Banyuwangi, Resti Mira
Rizki menyampaikan, langkah tersebut merupakan bentuk dukungan terhadap anjuran
Pemkab Banyuwangi dalam memajukan UMKM lokal.
"Inovasi kami ini diharapkan mampu memajukan produk
UMKM lokal agar tidak terkucilkan di tengah banyaknya perusahaan-perusahaan
besar. Karena, Banyuwangi ini memiliki banyak produk-produk UMKM yang tak kalah
menarik untuk dijual," ungkapnya, Jumat (26/1/2024).
Guest Service Manager Kokoon Hotel Banyuwangi,
Resti Mira Rizki pamerkan salah satu produk UMKM lokal yang disediakan. (Foto:
Firman)
Perlu diketahui, minimarket yang menjual kebutuhan pokok
lengkap ini juga menampilkan beragam produk lokal, mulai dari snack, oleh-oleh,
maupun souvenir seperti kain batik dan udeng khas Banyuwangi.
"Dengan harga yang terjangkau layaknya minimarket pada
umumnya, tentu dapat mempermudah tamu dalam mendapatkan kebutuhan yang
diperlukan. Jadi tamu yang menginap cukup stay di hotel saja, tidak perlu
repot-repot keluar," kata Resti.
Kerja sama tersebut tentunya disambut baik oleh Ketua
Asosiasi Produsen Pangan Olahan Banyuwangi (ASPPOBA), Fransisko Adikara Pandit
Mahasana. Dirinya mengapresiasi peran aktif Kokoon Hotel Banyuwangi dalam
memajukan UMKM.
"Niat baik ini sebenarnya sudah berjalan sejak 3 tahun
lalu. Dari yang awalnya hanya titip produk, sekarang kita diberi wadah khusus
yang murni free space tanpa adanya sewa tempat," jelas pria yang akrab
disapa Egi itu di hadapan wartawan.
Ketua Asosiasi Produsen Pangan Olahan
Banyuwangi (ASPPOBA), Fransisko Adikara Pandit Mahasana saat dikonfirmasi.
(Foto: Firman)
Egi yang juga koordinator di minimarket tersebut berharap
ke depan pihaknya dapat menampilkan berbagai produk UMKM lain agar lebih
lengkap.
"Karena baru dibuka, tadi ada masukan dari manajemen
hotel untuk diperbanyak produk kerajinan tangan. Semoga ke depan produknya
semakin berkembang, bahkan juga ada lukisan dan karya seni lokal,"
jelasnya.
Menurutnya, minimarket ini dapat membantu segala kebutuhan
tamu. Bahkan, tamu dari luar kota yang terburu-terburu tidak lagi repot untuk
berburu bekal buah tangan khas Banyuwangi.
"Saya ucapkan terima kasih banyak kepada manajemen
Kokoon Hotel Banyuwangi yang sudah peduli kepada kami pelaku UMKM,” ucap Egi.
Untuk informasi lebih lanjut tentang hotel yang berada di
Jalan Raya Jember, Desa Dadapan, Kecamatan Kabat, Banyuwangi ini dapat
menghubungi nomor WhatsApp resmi di +6281132286000. (man)