Kendaraan gerandong jatuh ke sungai usai kecelakaan tunggal. (Foto: Istimewa)
KabarBanyuwangi.co.id – Kecelakaan terjadi di jalan Dusun Sumberagung, Desa Karangdoro, Kecamatan Tegalasari, Kabupaten Banyuwangi, Minggu siang (11/8/2024).
Kecelakaan melibatkan motor gerandong. Kendaraan bermuatan pupuk kandang tersebut tersebut terjun bebas ke Sungai Suruh sedalam 5 meter.
Insiden tersebut mengakibatkan seorang bocah berusia 8
tahun meregang nyawa di tempat kejadian. Korban merupakan anak dari pengemudi
gerandong, Sh (47), warga Desa Kebondalem, Kecamatan Bangorejo.
Pihak kepolisian menyebut, korban tewas karena mengalami
luka parah di bagian kepala. Sementara, ayahnya hanya menderita luka ringan dan
syok setelah mengetahui buah hatinya tewas dengan tragis.
Kanit Lantas Polsek Genteng Iptu Suharto melalui Anggotanya
Bripka George Arjuna Sandi membenarkan kecelakaan yang menewaskan anak dari
sang pengemudi gerandong.
"Betul, kejadiannya tadi siang sekitar pukul 11.00
WIB. Kendaraan gerandong syarat muatan itu mengalami kecelakaan tunggal dan menewaskan
anak pengemudi," kata George kepada wartawan.
Berdasarkan hasil penyelidikan, gerandong yang mengalami
kecelakaan diduga kelebihan muatan dan kondisi mesin yang sudah tua. Hal ini
menyebabkan kendaraan tak mampu menanjak di jalan dan berakhir terperosok ke
sungai.
"Kendaraan diduga kelebihan muatan dan tak kuat
menanjak, sehingga berjalan mundur tak terkendali, akhirnya gerandong itu
menanbrak pagar jembatan lalu jatuh ke sungai sedalam 5 meter," ungkapnya.
Saat kejadian, anak dari sang pengemudi itu duduk di atas
bak kendaraan bemuatan pupuk kandang. "Korban mengalami luka parah di
bagian kepala dan meninggal di tempat kejadian," kata dia.
Pihak kepolisian yang berada di lokasi, segera melakukan
evakuasi dan mengamankan kendaraan untuk keperluan penanganan lebih lanjut.
(fat)