Roadshow Tari Gandrung Disambut Antusias di LumajangDisbudpar Banyuwangi

Roadshow Tari Gandrung Disambut Antusias di Lumajang

Rombongan muhibah Tari Gandrung sesaat sebelum main di Sanggar Citra Budaya. (Foto: Istimewa)

KabarBanyuwangi.co.id - Dalam rangka mempromosikan dan mengenalkan lebih jauh tarian Gandrung Banyuwangi ke masyarakat luas, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Banyuwangi menggelar roadshow muhibah seni budaya ke beberapa daerah di Jawa Timur.

Kali ini, roadshow muhibah seni budaya yang diwakili Sanggar Lang Lang Buana, pimpinan Sabar Harianto, digelar di Kabupaten Lumajang, Minggu (19/12/2021).

Gelaran roadshow yang berlangsung di Sanggar Citra Budaya ini, disambut antusias penonton dengan tari Topeng Getak Kaliwungu dan beberapa atraksi seni budaya khas Kabupaten Lumajang.

Baca Juga :

Sebanyak 30 penari kabanyakan masih pelajar ini tampil dengan gerakan penuh energi, hingga membuat puluhan penonton yang hadir tampak terhipnotis oleh gerak lemah gemulai para penari.

Suasana semakin pecah ketika sang penari Gandrung mulai mendatangi penonton untuk diajak menari bersama. Sejumlah penonton yang diajak pun tak menolak ajakan tersebut dan ikut menari bersama, dengan iringan musik khas Gandrung.


Para penonton, tampak antusias ketika berkesempatan menari dengan para Gandrung. (Foto: Istimewa)

Salah seorang Pelatih tari Lumajang, Dwi Suwarsiningsih, mengungkapkan rasa kagumnya pada tarian khas Banyuwangi itu. Bahkan ia mengaku pernah mempelajari tari Gandrung.

"Ini bukan kali pertama saya menyaksikan pertunjukan Gandrung, tapi tetap saja membuat saya terpesona." ungkap Dwi Suwarsiningsih.

Lebih lanjut, ia menilai acara roadshow ini secara tidak langsung dapat memotivasi para seniman untuk terus berkembang dan dapat mensejahterakan para seniman seperti yang terjadi di Kabupaten Banyuwangi.

Selanjutnya, selain Kabupaten Lumajang, roadshow muhibah seni budaya akan digelar di Pasuruan, Bondowoso, Malang dan Kota Batu. (bud)