Dapur Rumah Bidan di Cluring Terbakar Diduga Akibat Korsleting, Kerugian Puluhan JutaPolsek Cluring

Dapur Rumah Bidan di Cluring Terbakar Diduga Akibat Korsleting, Kerugian Puluhan Juta

Mobil Damkar dan mobil Patroli berda disekitar rumah bersalin milik bidan di Desa Tampo, Kecamatan Cluring, Banyuwangi, terbakar. (Foto: Istimewa)

KabarBanyuwangi.co.id - Dapur rumah warga di Desa Tampo, Kecamatan Cluring, Banyuwangi, terbakar. Kebakaran diduga akibat korsleting listrik.

Kapolsek Cluring, AKP Abdul Rohman membenarkan kejadian kebakaran tersebut. Menurutnya, kebakaran terjadi sekitar pukul 12.00 WIB.

"Jam 12 siang kami menerima laporan dari masyarakat tentang terjadinya kebakaran di sebuah rumah bersalin milik warga Desa Tampo," kata Abdul Rohman.

Baca Juga :

Usai menerima laporan, pihak kepolisian langsung berkoordinasi dengan Damkar Sektor Srono untuk membantu melakukan pemadaman.

"Kami dibantu Damkar memadamkan api yang membakar bagian dapur rumah milik bidan Indah Puspita (38)," ujarnya.

Upaya petugas menjinakkan api membuahkan hasil. Kobaran api berhasil dipadamkan sehingga tidak sampai merembet ke ruangan lainnya.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Hanya kerugian materill ditaksir mencapai sekitar Rp. 20 juta.

"Dari hasil penyelidikan sementara, penyebab terjadinya kebakaran akibat konsleting kabel listrik yang ada di atap dapur rumah," kata Abdul Rohman. (fat)