Tracing kepada warga oleh tim medis melibatkan petugas TNI/ Polri. (Foto: Istimewa)
KabarBanyuwangi.co.id - Pembatasan aktivitas warga di Dusun Yudomulyo, Kecamatan Bangorejo, Banyuwangi, masih terus dilakukan. Satgas covid-19 banyuwangi telah menetapkan dusun ini menjadi wilayah zona merah penyebaran Covid-19.
Tracing kontak erat pada klaster tarawih di kawasan ini juga terus dilakukan oleh Tim Satgas Penanganan Covid-19 Banyuwangi. Dari hasil tracing kepada 370 warga, hingga Rabu (12/05/2021) pagi ini tercatat ada 65 warga yang sudah terkonfirmasi Covid-19.
Dengan rincian 49 orang menjalani isolasi mandiri di rumah
masing-masing, 4 warga menjalani perawatan di ruang isolasi rumah sakit rujukan
Covid-19 dan 6 warga sudah dinyatakan sembuh dari Covid-19, serta 6 warga
lainnya meninggal dunia.
Puluhan warga yang terjangkit tersebut tak hanya berasal
dari Dusun Yudomulyo saja, melainkan sudah menyebar ke dua dusun tetangga.
“Update hingga Rabu 12 Mei 2021 ini, total kasus positif di
klaster tarawih Yudomulyo sudah ada 65 orang positif Covid-19, yang sembuh
sudah 6 orang,” kata dr Widji Lestariono, Jubir Satgas Penanganan Covid-19
Banyuwangi.
“Sementara untuk kasus aktif ada 53 orang dengan rincian,
49 orang isolasi mandiri, sementara 4 orang lainnya dirawat di rumah sakit.
Untuk yang meninggal ada 6 orang. Tracing ini kita lakukan kepada 370 kontak
erat,” imbuhnya.
Sementara itu, petugas TNI/ Polri tak henti-hentinya melaksanakan
patroli rutin di kawasan zona merah klaster tarawih. Patroli ini dilakukan agar
warga luar Dusun Yudomulyo tak sampai masuk ke kawasan zona merah sebagai
bentuk pencegahan penularan Covid-19.
Petugas juga mengingatkan warga untuk selalu patuh prokes
saat berada di luar rumah mengingat munculnya klaster tarawih di Dusun
Yudomulyo ini diduga karena warganya kurang patuh menjalankan protokol
kesehatan secara ketat.
“Patroli terus kita lakukan agar warga tak abai dalam
menerapkan prokes ketat,” kata Kapolsek Bangorejo, AKP Mujiono. (man)