BIYC dan ICA Gelar Food Fest, Hadirkan Gastronomi antara Nusantara Fusion Food dan Wine PairingBanyuwangi International Yacht Club

BIYC dan ICA Gelar Food Fest, Hadirkan Gastronomi antara Nusantara Fusion Food dan Wine Pairing

Set menu yang disajikan Banyuwangi International Yacth Club dalam acara Food Fest 2024. (Foto: Satria)

KabarBanyuwangi.co.id - Banyuwangi International Yacht Club (BIYC) berkolaborasi dengan Indonesian Chef Association (ICA) menggelar Food Fest 2024 yang berlangsung selama dua hari, mulai dari tanggal 18 hingga 19 Mei 2024.

Mengusung konsep "Nusantara Fusion Food yang dikombinasikan dengan Wine Pairing", acara ini menghadirkan kombinasi makanan khas nusantara dengan jenis wine yang dapat memberikan pengalaman gastronomi luar biasa.

Festival ini menghadirkan deretan chef profesional yang telah dikenal luas, yakni Chef Deni dari Hotel Luminor, Chef Sugeng dari Bali Mandira Resort & Azul Beach Club, Chef Yulian dari Banyuwangi International Yacht Club, dan Chef Yudistira dari eL Hotel Banyuwangi.

Baca Juga :

General Manager BIYC, I Putu Agus Rosya Adi Pratama menjelaskan, dengan hanya Rp350.000 per orang, pengunjung dapat menikmati empat set menu yang dipadukan dengan wine untuk setiap hidangan.

"Kami ingin memberikan pengalaman baru kepada para pengunjung melalui 4 set menu yang kami sajikan. Menu tersebut menggunakan bahan-bahan terbaik dan dipadukan dengan wine untuk menghasilkan rasa yang luar biasa," ujarnya kepada KabarBanyuwangi.co.id, Sabtu (18/5/2024).

Pria yang akrab disapa Agus Pratama ini juga merinci beragam menu lezat yang disajikan. Menu itu mulai dari Amuse Bouche yang terdiri dari Nasi Bakar Roll, Crab Serabi, dan Tempe Taco.

Sementara untuk Appetizer, pengunjung akan menikmati Coconut Chicken Salad, sedangkan Main Course menyajikan Exotic Botanical Semur Daging. Dessert yang ditawarkan adalah Behind The Scene Spices Island.


General Manager BIYC, Agus Pratama terjun langsung dampingi pengunjung. (Foto: Satria)

Selain menikmati hidangan, pengunjung juga bisa mengunjungi pameran Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) lokal, di mana mereka dapat membeli oleh-oleh buatan masyarakat Banyuwangi.

"Pameran UMKM ini memberikan kesempatan bagi pengunjung untuk mengenal dan membawa pulang produk asli dari Banyuwangi, yang tentunya menambah nilai dari event ini," tambah Agus Pratama.

Kepuasan pengunjung menjadi salah satu indikator keberhasilan acara ini. Nina, salah satu pengunjung mengungkapkan, hidangan yang disajikan sangat lezat dan pelayanannya juga memuaskan. "Ini pengalaman yang sangat menyenangkan," ungkapnya.

Pengunjung lain, Devi, turut mengungkapkan hal yang sama. Dirinya mengaku sangat menikmati acara tersebut. "Kombinasi makanan dan wine-nya benar-benar sempurna," tegasnya.

Lebih lanjut, Asisten General Manager BIYC, Andre Irawan menambahkan bahwa rangkaian event tidak selesai hari ini saja, namun berlanjut besok pada besok hari Minggu (19/5/2024) dengan acara yang tidak kalah menarik.

"Pada 19 Mei 2024, kami juga akan mengadakan Seminar Inspiratif dengan Chef Profesional, serta pelatihan dan edukasi tentang asupan gizi makanan," kata Andre.

"Kegiatan ini merupakan upaya BIYC dan ICA sebagai pelaku yang bergerak di bidang Food and Beverages untuk memberikan pengetahuan tambahan kepada para pengunjung mengenai pentingnya gizi dalam makanan sehari-hari," pungkasnya. (sat)