Aksi penjambretan menimpa bule perempuan asal Belgia terekam kamera pengawas. (Foto: Tangkapan layar)
KabarBanyuwangi.co.id - Seorang Warga Negara Asing (WNA)
dijambret di kawasan Taman Makam Pahlawan (TMP), Kelurahan Tukangkayu,
Kabupaten/Kecamatan Banyuwangi.
Peristiwa tersebut terekam kamera pengawas atau CCTV,
terjadi sekitar pukul 09.30 WIB pada Rabu (9/10/2024). Dalam potongan video yang
beredar, turis asing itu berlari mengejar pemotor yang diduga jambret.
Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Banyuwangi, Ipda Restu
Yan membenarkan kejadian tersebut. Pihaknya juga telah menerima laporan
termasuk meminta keterangan dari korban.
Restu mengungkapkan, korbannya adalah Marie Celine (39),
WNA asal Belgia. Bule perempuan ini merupakan backpacker dan baru dua hari
tinggal di Banyuwangi. Sebelum musibah itu terjadi, korban sempat berwisata di
TWA Ijen.
"Niatnya memang berwisata. Dia sudah dua hari di
Banyuwangi. Setelah dari Banyuwangi, dia niatnya mau ke Lombok," kata
Restu.
Restu menjelaskan, aksi penjambretan terjadi di Jalan
Kapten Sarpan, sekitar kawasan TMP. Korban dijambret ketika hendak kembali ke
penginapan, seusai berbelanja di minimarket.
"Saat berjalan di sekitar TMP, dompet korban dijambret
oleh orang misterius. Pelakunya seorang diri mengendarai motor matic,"
ungkap Restu.
Akibat penjambretan itu, bule perempuan asal Belgia
tersebut mengaku kehilangan paspor, ATM dan sejumlah uang dolar.
"Berdasarkan pengakuannya korban kehilangan paspor,
ATM dan sejumlah uang dolar," kata Restu.
Usai meminta keterangan dari korban, pihak kepolisian saat
ini tengah melakukan penyelidikan guna mengungkap kasus ini. (fat)