Diduga Arus Pendek Listrik, Ratusan Kios Pasar Bajulmati Ludes TerbakarPolsek Wongsorejo

Diduga Arus Pendek Listrik, Ratusan Kios Pasar Bajulmati Ludes Terbakar

Sitiusi kabakaran di pasar Bajulmati, pedagang berusa mengevakuasi barang dagangannya. (Foto: Istimewa)

KabarBanyuwangi.co.id - Diduga adanya hubungan pendek arus listrik, pasar Bajulmati, Kecamatan Wongsorejo, Banyuwangi, ludes terbakar, Sabtu (15/2/2022) sekitar pukul, 03.00 WIB.

Sebelum mobil kebakaran tiba di lokasi, para pedagang pasar dibantu warga sekitar berusaha memadamkam kobaran api menggunakan peralatan seadanya.

Warga juga berusaha mengevakuasi barang-barang dagangannya yang masih bisa diselamatkan untuk dipindahkan ke tampat yang lebih aman.

Baca Juga :

Namun upaya para pedagang dan warga tak membuahkan hasil, sebab api begitu cepat melahap barang-barang yang ada di dalam pasar.

Selang 15 menit kemudain sejumlah mobil kebakaran dari Dinas Kebakaran Banyuwangi dan Kecacamatan Wongsorejo, dibantu dua unit mobil Damkar dari Pertamina tiba di lokasi kejadian untuk menjinakkan kobaran api.

Setelah dua jam lamanya berjibaku dengan api, sekitar 50 petugas Damkar akhirnya berhasil menjinakkan api. Meski api sudah berhasil dipadamkan, petugas masih melakukan penyemprotan sisa-sisa api yang masih bermunculan.

Menurut data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah, sedikitnya 170 kios milik warga ludes terbakar. Beruntung peristiwa tersebut tidak sampai menimbulakn korban.

“Korban jiwa nihil. Jumlah kios yang terbakar 170 kios,” ujar Andika Pusadan, Petugas BPBD Banyuwangi.

Sementara itu, akibat kebakaran tersebut, jalur nasional Surabaya-Banyuwangi sempat tersendat hingga beberapa jam, lantaran jalan raya dipenuhi warga dan petugas yang sedang berusaha memadamkan api.


Sabtu pagi, proses pemadaman masih dilakukan oleh petugas. (Foto: Istimewa)

Hingga Sabtu pagi proses pemadaman masih berlangsung, agar api tak kembali membesar. Mengantisipasi kemacetan, petugas Lalu Lintas Polresta Banyuwangi menerapkan sistem buka tutup jalan dan sekaligus membuka jalur alternatif melawati jalan perkampungan bagi kendaraan pribadi.

“Kabakaran untuk saat ini masih proses pemadaman. Untuk saat ini situasi arus Lalu Lintas masih bisa dikendalikan dengan sistem buka tutup,” kata KBO Satlantas Polresta Banyuwangi, Iptu Taufan.

Belum diketahui secara pasti penyebab terbakarnya pasar Bajulmati tersebut. Tim unit Reskrim Polresta Banyuwangi dibantu Polsek Wongsorejo, masih olah tempat kejadian perkara (TKP) sekaligus melakukan penyelidikan.

"Saya dan anggota lainnya masih di lokasi melakukan olah TKP. Kondisinya masih kacau. Yang jelas, api baru bisa dipadamkan pagi hari, ketika langit sudah terang," kata Kapolsek Wongsorejo, Iptu Sudarso, saat dihubungi KabarBanyuwangi.co.id via sambungan telepon.

Namun dugaan sementara kebakaran disebabkan adanya hubungan pendek arus listrik yang ada disalah satu kios pedagang. (man/fat)