Polisi Gagalkan Penyelundupan Pupuk BersubsidiPolresta Banyuwangi

Polisi Gagalkan Penyelundupan Pupuk Bersubsidi

Barang bukti pickup berisi pupuk diamankan di halaman parkir Polresta Banyuwangi. (Foto: Istimewa)

KabarBanyuwangi.co.id - Polisi berhasil menggagalkan penyelundupan 2 ton pupuk bersubsidi jenis urea yang hendak dikirim dari Kabupaten Banyuwangi menuju Situbondo.

Informasi yang berhasil dihimpun, polisi mengamankan pupuk seberat 2 ton dikemas dalam 40 sak karung putih diangkut menggunakan mobil pickup Grandmax warna hitam nopol P 9636 V.

Tak hanya itu, polisi juga berhasil mengamankan dua orang diduga pelaku masing-masing berinisial MR (20) dan RYA (18). Keduanya merupakan warga asal Kecamatan Wongsorejo yang diamankan pada Rabu (11/8/2021) kemarin.

Baca Juga :

Barang bukti dan kedua pelaku saat ini telah diamankan di Mapolresta Banyuwangi untuk penanganan lebih lanjut.

Kapolresta Banyuawangi, AKBP Nasrun Pasaribu melalui Kasat Reskrim, AKP Mustijat Priambodo membenarkan penangkapan terhadap kedua pelaku termasuk mobil pickup berisi barang bukti pupuk yang diamankan di halaman parkir Mapolresta Banyuwangi.

"Memang benar, tapi masih dalam proses pengembangan penyelidikan," ungkap Mustijat saat dikonfirmasi melalui selulernya, Kamis (12/8/2021). (fat)