Kejurkab pencak silat. (Foto: Fattahur/Doc)
KabarBanyuwangi.co.id - Pengurus Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten Banyuwangi bakal menggelar Kejuaraan Kabupaten (Kejurkab). Event ini digelar dalam rangka mempersiapkan para atlet silat menuju Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur Ke-7 pada tahun 2022 mendatang.
Perlombaan yang digeber di Padepokan Perguruan Silat Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cluring, Banyuwangi, melibatkan 18 perguruan silat di bawah naungan IPSI. Ajang bergengsi ini digelar selama dua hari, sejak tanggal 10 hingga 12 November 2021.
Sekretaris IPSI Banyuwangi, Hidayaturrahman menyampaikan,
pendaftaran Kejurkab secara online telah ditutup pada 31 Oktober 2021 kemarin.
"Sebanyak 175 pesilat yang mendaftar. Terdiri dari
peserta putra sebanyak 114 orang, dan peserta putri sebanyak 61 orang yang
merupakan utusan dari 18 perguruan pencak silat di Banyuwangi," kata
Hidayaturrahman, Selasa (9/11/2021).
Dalam kejuaraan silat tahun ini, kelas yang dipertandingkan
yakni, kelompok putra kelas A sampai dengan kelas H. Sedangkan kelompok putri
kelas A sampai dengan kelas F. Selain itu juga akan digelar nomer seni tunggal
ganda beregu putra putri.
Sejauh ini, masih kata Hidayaturrahman, pelaksanaan
perlombaan telah dipersiapkan secara matang oleh pihak panitia. Seperti halnya,
teknikal meeting kepada seluruh peserta, termasuk mengundang wasit atau tim
juri, serta telah menyiapkan alat dan sarana prasarana yang dibutuhkan selama
kegiatan berlangsung.
Hidayaturrahman menambahkan, kejuaraan tingkat kabupaten
ini selain sebagai ajang silaturahmi sekaligus seleksi terhadap pesilat
Banyuwangi yang nanti akan dikirim ke Porprov Jatim Ke-7 tahun 2022 mendatang
yang dihelat di Kabupaten Lumajang, Jember, Bondowoso, serta Situbondo.
"Selain ajang silaturahmi bagi para pesilat, event ini
juga dalam rangka mempersiapkan atlet silat Banyuwangi menuju Porprov tahun
depan," pungkasnya. (fat)