
Rakor DPC PDIP Banyuwangi menyusun strategi menang hattrick di Pemilu 2024 mendatang. (Foto: Istimewa)
KabarBanyuwangi.co.id - DPC PDI Perjuangan Banyuwangi menggelar rapat koordinasi (Rakor) menyusun target pemenangan di Pemilu 2024 mendatang.
Rakor yang digelar di salah satu hotel di Banyuwangi, Minggu (18/12/2022) tersebut, dihadiri seluruh jajaran DPC PDIP Banyuwangi, anggota DPRD Provinsi Jatim Fraksi PDI-P, Martin Hamonangan dan anggota DPR RI Fraksi PDI-P Sonny T Danaparamita.
Ketua DPC PDIP Banyuwangi, I Made Cahyana Negara dalam
kesempatan itu mengajak kader dan anggota legislatif lebih solid dan menyamakan
visi dan misi dalam rangka mewujudkan kemenangan tiga kali berturut-turut atau
Hattrick (Pemilu 2014, 2019 dan 2024 mendatang).
"Kalau mau membawa PDI Perjuangan menang Hattrick maka wajib solid," tegas Made.
Selain itu, lanjut Made, untuk bisa mencetak Hattrick, seluruh kader maupun Bacaleg PDIP harus memahami aturan pemilu dan paham peta pertarungan di Pemilu 2024.

Ketua DPC PDIP Banyuwangi, I Made Cahyana. (Foto: Istimewa)
Dia juga meminta seluruh kader maupun Bacaleg untuk
menggarap segmen pemilih muda maupun perempuan. "Segmen ini harus menjadi
perhatian dari kader-kader banteng Banyuwangi," tegasnya.
Made menambahkan, partai harus solid dan berkolaborasi di
semua lini, dan memperkuat konsolidasi dari waktu ke waktu.
"Sesuai arahan Ketua Umum Ibu Mega, kita harus hadir
di tengah-tengah rakyat, dan terus melakukan kerja politik yang
prorakyat," tandasnya. (fat)