Ingatkan Warga Bahaya Corona, Panel Data Covid-19 Dipajang di Depan PolsekPolsek Banyuwangi Kota

Ingatkan Warga Bahaya Corona, Panel Data Covid-19 Dipajang di Depan Polsek

Panel besar berisi jumlah data harian Covid-19 di Banyuwangi. (Foto: Firman)

KabarBanyuwangi.co.id - Untuk mendisiplinkan warganya agar tetap tertib menerapkan protokol kesehatan Covid-19, jajaran Kepolisian Resort Kota Banyuwangi, tidak hanya rutin menggelar razia masker di sejumlah titik.

Sebuah panel berukuran besar berisi jumlah data harian Covid-19 di Banyuwangi pun di pasang di depan kantor Polsek dan sejumlah titik strategis. Cara ini dilakukan untuk mengingatkan masyarakat akan bahaya virus mematikan ini.

Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Aarman Asmara Syarifudin melalui Kapolsek Banyuwangi Kota, AKP Kusmin menjelaskan, panel data ini berisi update terbaru kasus covid-19.

Baca Juga :

Mulai jumlah yang terkonfirmasi, jumlah pasien Covid-19 yang dirawat, jumlah pasien yang sembuh, hingga jumlah korban yang meninggal dunia akibat terpapar Covid-19.

“Setiap hari, data pada panel terus diperbarui agar masyarakat mengetahui update data setiap hari baik jumlah orang yang terkonfirmasi covid-19,” Kapolsek Banyuwangi Kota, AKP Kusmin.

Pemasangan panel data dilakukan karena hingga kini jumlah orang yang terkonfirmasi Covid-19 masih terus bertambah. Baik itu yang terpapar, dirawat, maupun yang meninggal dunia.

Informasi ini perlu disampaikan kepada masyarakat agar masyarakat lebih disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan lantaran penyebaran covid-19 masih belum berakhir.

“Panel data ini diperuntukkan bagi seluruh masyarakat termasuk anggota kepolisian sendiri. Tujuannya agar masyarakat jadi tau update terkini jumlah data harian korban covid-19 di Banyuwangi. Ini juga sebagai pengingat bahwa covid-19 masih ada, masyarkat harus tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan,” tambah, AKP Kusmin. (man)