Kodim 0825 Banyuwangi Gelar Serbuan Vaksinasi GratisKodim 0825 Banyuwangi

Kodim 0825 Banyuwangi Gelar Serbuan Vaksinasi Gratis

Ratusan masyarakat antre menunggu giliran divaksin. (Foto: Pendim 0825 Banyuwangi)

KabarBanyuwangi.co.id - Dalam rangka memutus mata rantai penyebaran virus corona, Komando Distrik Militer (Kodim) 0825 Banyuwangi menggelar serbuan vaksinasi Covid-19 tahap pertama secara gratis.

Kegiatan vaksinasi gratis berlangsung di Aula Panglima Sudirman Markas Kodim 0825 Jalan R.A. Kartini Nomer 02 Kepatihan Kabupaten Banyuwangi, Rabu (306/2021).

Komandan Kodim (Dandim) 0825 Banyuwangi, Letlkol Inf Yuli Eko Purwanto mengatakan, kegiatan vaksin tujuan untuk membantu pemerintah dalam mempercepat penanganan Covid-19, karena masyarakat yang sudah divaksin akan memiliki ketahanan imun tubuh.

Baca Juga :

"Vaksinasi Covid-19 sangatlah penting untuk nambah daya tahan tubuh atau sistem imun. Mari, sukseskan vaksinasi menuju Banyuwangi sehat," kata Dandim 0825 Banyuwangi.


Letkol Inf Yuli Eko Purwanto, Dandim 0825 Banyuwangi pantua kesiapan petugas medis. (Foto: Pendim 0825 Banyuwangi)

Vaksinator dilakukan oleh tenaga medis dari Polkes Kodim dan tenaga kesehatan dari Dinkes Banyuwangi. Vaksin tahap pertama ini menggunakan jenis sinovac. Jumlah keseluruhan yang melaksanakan vaksinasi berjumlah 630 orang.

“Sejak pagi masyarakat dari berbagai wilayah di Kabupaten Banyuwangi sangat antusias mendatangi Aula Panglima Sudirman untuk mendapatkan vaksinasi sinovac,” ucap Letkol Inf Yuli Eko Purwanto.

Kegiatan serbuan vaksinasi ini tambah Dandim merupakan program nasional yang harus dilaksanakan juga sesuai instruksi Kodam V Brawijaya diperuntukkan bagi masyarakat yang belum mendapatkan vaksinasi.

“Dengan pengendalian anggota Kodim 0825 Banyuwangi, warga yang datang untuk mendapatkan vaksinasi sebelumnya diberikan wawasan dan imbauan untuk menjaga protokol kesehatan kemudian dilakukan screening oleh tim medis,” tambahnya.

Sementara itu, langkah yang disediakan panitia dalam kegiatan vaksinasi yaitu petugas Provoost mengecek suhu tubuh sebelum para peserta vaksinasi masuk ke dalam aula, menyediakan tempat cuci tangan, handsanitizer dan memberikan nomor antrian vaksinasi.


Dengan penuh semangat lansia ikuti vaksin di Makodim. (Foto: Pendim 0825 Banyuwangi) 

Selama masa observasi  selama 30 menit pasca divaksinasi tidak terdapat lansia, masyarakat umum dan keluarga TNI yang mengalami kontra.

“Ada beberapa tahapan yang harus dilalui sebelum divaksin, seperti mengisi data diri, dicek suhu tubuh, screening, dan sebagainya. Setelah itu, penerima vaksin diharuskan istirahat selama 30 menit setelah disuntik vaksin,” ujar Kaposkes 08.09.21 Banyuwangi, Peltu Muslih, saat meninjau lokasi pelaksanaan vaksinasi.

Kapten Inf Sutowo Pasipers juga mengatakan bahwa kegiatan vaksin gratis merupakan upaya TNI untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat dari sebaran Covid-19.

“Namun meski demikian, masyarakat harus tetap menjaga protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah untuk tetap menjaga dari sebaran Covid-19 meskipun sudah mendapatkan vaksin," ujarnya. (Pendim/fat)