Pertandingan Persewangi Banyuwangi melawan Persesa Sampang di Stadion Diponegoro. (Foto: Istimewa)
KabarBanyuwangi.co.id – Tuan rumah Persewangi Banyuwangi gagal meraih poin penuh saat menjamu Persesa Sampang di Stadion Diponegoro, Senin (20/1/2025).
Dalam fase lanjutan Liga 4 Jatim, Laskar Blambangan harus puas berbagi poin dengan Persesa Sampang, Madura setelah laga berakhir imbang dengan skor kacamata atau 0-0.
Tim asuhan Alexander Saununu tampil menekan dan menguasai
permainan sejak menit awal. Namun pertahanan Persesa Sampang yang cukup kuat
membuat sejumlah peluang gagal dikonversi menjadi gol.
Persewangi pada menit 28 sebenarnya mendapat kesempatan
lewat titik putih setelah pemainnya dilanggar di kotak penalti. Namun, Aniez
Mujiono kapten Persewangi yang bertindak sebagai eskekutor gagal menceploskan
bola.
Pertandingan berjalan cukup sengit. Kedua tim saling
unjuk gigi untuk meraih hasil maksimal. Sayangnya, skor imbang tanpa gol
bertahan hingga jeda.
Babak kedua pertandingan berlangsung di bawah guyuran
hujan. Kedua tim sama-sama tampil ngotot dan saling jual beli serangan. Namun
tidak ada gol tercipta hingga peluit panjang dibunyikan. Skor bertahan 0-0.
Pelatih Persewangi Banyuwangi Alexander Saununu mengaku
kurang puas dengan hasil pertandingan tersebut. Ia menyebut ada beberapa
peluang yang tercipta namun gagal dieksekusi dengan baik.
"Peluang banyak, memang hasilnya 0-0. Kita perbaiki
semoga di pertandingan berikutnya kita bisa meriah 3 poin," kata Alexander
Saununu.
Dengan hasil tersebut saat ini ia tengah berupaya
menciptakan strategi untuk menghadapi pertandingan berikutnya. Alexander
Saununu menargetkan timnya meraih hasil positif di putaran grup babak 32 besar
liga 4 Jatim ini.
"Berikutnya kita harus menang dan kita
optimis," kata mantan Punggawa Pelita Jaya tersebut.
Sementara itu, pelatih Persesa Sampang, Madura, Wimba
Sutan mengaku puas dengan permainan anak asuhnya. Menurutnya timnya sudah
menerapkan game plan sesuai yang direncanakan.
"Tim menerapkan game plan dengan baik dan Alhamdulillah
kita bisa meraih 1 poin. Ini menjadi modal penting untuk laga-laga
selanjutnya," terangnya.
Di pertandingan berikutnya, Persewangi Banyuwangi bakal bertemu dengan Persid Jember. Kedua tim akan berlaga di Stadion Diponegoro pada 22 Januari 2025. (fat)