Dispendukcapil Banyuwangi Jemput Bola Layani Adminduk Warga Korban BanjirDispendukcapil Banyuwangi

Dispendukcapil Banyuwangi Jemput Bola Layani Adminduk Warga Korban Banjir

Mobil layanan Adminduk Dispendukcapil siaga di lokasi terdampak bajir Kalibaru. (Foto: Istimewa)

KabarBanyuwangi.co.id - Petugas dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dispendukcapil) kembali diterjunkan di lokasi terdampak banjir, Senin (7/11/2022).

Para petugas ini membuka layanan administrasi kependudukan (Adminduk) bagi warga korban banjir di Kecamatan Kalibaru dan sekitaranya.

Kepala Dispedukcapil Banyuwangi, Djuang Pribadi mengatakan pelayanan sudah dibuka sejak beberapa hari lalu dan hingga kini masih berlangsung. Total sudah ada ratusan dokumen warga yang dipulihkan.

Baca Juga :

"Sudah ada 283 dokumen yang kami terbitkan kembali. Rinciannya 86 KK, 162 KTP Elektronik, 4 KIA, 30 Akta Lahir, 1 Akta Kematian. Dokumen kebanyakan rusak dan sebagian hilang," kata Juang kepada wartawan.

Pelayanan jemput bola itu dilakukan untuk membantu warga mendapatkan kembali dokumen adminduk yang hilang atau rusak akibat banjir.

Djuang mengatakan, pencetakan baru dokumen kependudukan bagi korban terdampak bencana diberikan tanpa prosedur yang menyulitkan masyarakat.


Petugas Dispendukcapil buka layanan Adminduk bagi warga korban banjir di Kalibaru. (Foto: Istimewa)

"Intinya kami permudah. Jadi warga cukup datang saja apabila tidak memiliki backup atau copy dari dokumennya. Nanti kami telusuri berdasarkan nama karena terkoneksi di database," jelasnya.

Djuang memastikan pelayanan adminduk bagi warga korban banjir diproses tanpa dipungut biaya sepeserpun.

"Semuanya langsung kita proses jadi saat itu juga, dan tanpa dipungut biaya. Kami berharap layanan yang kita berikan ini bisa membantu meringankan beban saudara kita yang sedang terkena musibah," tandasnya. (fat)