Jaga Stabilitas Harga Gabah, Dewan Serukan Masyarakat Beli Beras Langsung ke PetaniDPRD Banyuwangi

Jaga Stabilitas Harga Gabah, Dewan Serukan Masyarakat Beli Beras Langsung ke Petani

Ilustrasi panen raya yang dilakukan petani di Banyuwangi. (Foto: Istimewa)

KabarBanyuwangi.co.id - DPRD Banyuwangi menyerukan agar masyarakat membeli beras langsung kepada petani saat musim panen raya periode Maret-April.

Menurut Wakil Ketua DPRD Banyuwangi, Ruliyono, jika masyarakat membeli beras ataupun gabah kepada petaninya langsung, maka harga beras di tingkat petani tetap bisa stabil serta penyerapannya lebih maksimal.

Sebab, kata Ruliyono, harga gabah di tingat petani cenderung mengalami penurunan imbas dari cuaca ekstrem.

Baca Juga :

"Katakanlah harga gabah di petani Rp. 4000, masyarakat bisa membeli dengan harga diatasnya. Jelas itu akan membantu meringankan petani," ujar politisi dari Partai Golkar ini, Rabu (7/4/2021).

Beberapa waktu lalu, masih kata Ruliyono, bahkan Golkar yang ada di pusat maupun di Banyuwangi sudah menginstruksikan seluruh kader dan jajaran pengurus untuk memulai gerakan membeli gabah ataupun beras dari petani.

"Paling tidak masyarakat Banyuwangi juga mengadakan kegiatan yang sama. Hasil panen petani ini kan produk lokal, dari Banyuwangi untuk Banyuwangi," terangnya.

"Marilah kita bangun saling gotong royong, bahu membahu, saling membantu untuk menyerap hasil panen petani khususnya gabah dengan harga diatasnya," imbuhnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, petani di Banyuwangi mengeluh dengan merosotnya harga gabah pada musim panen tahun ini. Cuaca ekstrem yang terjadi di sejumlah wilayah menjadi salah satu faktor menurunnya kwalitas dan harga gabah.

Diungkapkan salah seorang petani asal Kecamatan Muncar, Bonirahayu (50), harga gabah di tingkat petani berkisar di Rp 3.900 hingga Rp 4.000 rupiah per kilogramnya.

"Padahal hasil panen sebelumnya, harga gabah masih bisa sampai Rp 4.600 per kilogram. Akibatnya, berdampak pada pendapatan petani karena tidak sebanding dengan biaya yang sudah dikeluarkan," lontarnya saat dikonfirmasi beberapa hari yang lalu. (fat)