Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol. Rama Samtama Putra ikut melaksanakan salat gaib. (Foto: Istimewa)
KabarBanyuwangi.co.id – Kepolisian Resor Kota (Polresta) Banyuwangi menggelar salat gaib untuk mendoakan para korban KMP Tunu Pramata Jaya yang tenggelam di Selat Bal, pada Rabu (2/7/2025).
Salat gaib dipimpin oleh Aslam Hadi dari Kementerian Agama (Kemenag) Banyuwangi, di masjid Roudhotul Jannah Polresta Banyuwangi, usai salat Jumat berjamaah.berlangsung khidmat, Jumat (11/7/2025) siang
Kegiatan salat gaib juga diikuti Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol. Rama Samtama Putra beserta Wakapolresta, AKBP Teguh Priyo Wasono dan sejumlah Kasat serta anggota polisi, ASN, juga masyarakat sekitar Markas Komando (Mako) Polresta.
Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Rama Samtama Putra menyampaikan
bahwa kegiatan ini merupakan bentuk duka cita dan solidaritas keluarga besar
Polresta atas musibah yang menimpa para korban.
“Kami berharap seluruh proses evakuasi dan penanganan
korban KMP Tunu Pratama Jaya dapat berjalan lancar dan tuntas,” ujar Kombes Pol
Rama.
Pada kesempatan tersebut, juga dilangsungkan doa bersama
agar para korban yang masih dinyatakan hilang segera diketemukan dalam keadaan
selamat, serta keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan.
“Semoga para korban diberikan tempat terbaik di sisi-Nya,
dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan,” tambahnya.
Seperti diketahui, peristiwa tenggelamnya KMP tunu
Pratama Jaya di perairan Selat Bali beberapa waktu lalu menyisakan duka
mendalam.
Sejumlah upaya proses pencarian melalui darat,laut dan
udara terus dilakukan oleh tim SAR gabungan dan relawan.
Melalui salat gaib dan doa bersama ini, Polresta Banyuwangi berharap masyarakat terdampak diberikan kekuatan dalam menghadapi ujian tersebut. (red)