Ratusan Prajurit Kodim 0825 Disuntik Vaksin SinovacKodim 0825 Banyuwangi

Ratusan Prajurit Kodim 0825 Disuntik Vaksin Sinovac

Dandim 0825 Banyuwangi, Letkol Inf Yuli Eko Purwanto, memantau jalannya vaksinasi. (Foto: Pendim 0825 Banyuwangi)

KabarBanyuwangi.co.id - Ratusan personel Kodim 0825 Banyuwangi menjalani suntik vaksin Covid-19 di Aula Outdoor Jendral Besar AH. Nasution Makodim 0825 Banyuwangi, Selasa (2/3/2021).

"Total sebanyak 168 personel Kodim laksanakan vaksinasi. Proses vaksinasi dibantu petugas medis dari Polkes Banyuwangi," kata Dandim 0825 Letkol Inf Yuli Eko Purwanto.

Ada beberapa tahapan yang harus dilalui sebelum pemberian vaksin. Mulai dari mengisi data diri, cek suhu tubuh, screening, dan suntik vaksin. Personel yang telah disuntik, dimasukkan ke ruang obervasi selama 30 menit.

Baca Juga :

Dandim Yuli Eko menjelaskan, prioritas vaksinasi bagi personel Kodim ini sesuai dengan nominatif Satgas Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). Sebab, anggota tersebut yang langsung terjun di lapangan sebagai pelaksana.

"Babinsa di beberapa tempat kita prioritaskan dulu supaya dalam pelaksanaan tugas tidak terkendala dan bisa maksimal," ucapnya.

Personel Kodim yang telah divaksin diharapkan tetap menerapkan peraturan PPKM dan bekerjasama dengan tim Satgas Covid-19, sebagai upaya mendukung program pemerintah menanggulangi Covid-19.

"Kegiatan vaksinasi kali ini merupakan perintah dari Komando atas dan sengaja dilaksanakan di tempat terbuka supaya bisa dilihat oleh orang banyak atau masyarakat yang bertujuan agar masyarakat mengetahui bahwa vaksin yang digunakan ini aman dan halal," imbuh pria asal Semarang tersebut. (fat)