Kecelakaan Gegara Lubang Jalan Pesanggaran, Satu Pemotor TewasPolsek Gambiran

Kecelakaan Gegara Lubang Jalan Pesanggaran, Satu Pemotor Tewas

Polisi olah TKP kecelakaan truk tewaskan seorang pemotor di Kecamatan Pesanggaran. (Foto: Istimewa)

KabarBanyuwangi.co.id - Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di Banyuwangi. Insiden ini merenggut nyawa seorang pengendara motor.

Korban diketahui berinisial BS (33), warga Desa Kandangan, Kecamatan Pesanggaran, Banyuwangi.

Korban tewas dihantam truk setelah motornya oleng gegara menghantam lubang di jalan poros Desa Sumberagung, Kecamatan Pesanggaran, Jumat (30/9/2022) sekitar pukul 06:00 WIB.

Baca Juga :

Meski peristiwa tersebut terjadi di wilayah kecamatan Pesanggaran, namun ditangani Unit Laka Lantas Polsek Gambiran.

Kapolsek Gambiran, AKP Setiyo Widodo mengatakan, korban mengendarai motor Yamaha Vixion tanpa pelat nomor. "Korban melaju dari arah barat ke timur," ujar Kapolsek Gambiran AKP Setiyo Widodo.

Ketika melewati jalan menikung di TKP, ban motor korban terkena lubang hingga motor oleng. Karena tak bisa mengendalikan motornya, korban terjatuh.

Nahasnya, korban dihantam truk Mitsubishi Colt Diesel nopol P 9667 VD yang saat bersamaan melaju dari arah berlawanan.

Truk yang dikemudikan RY (19), warga Desa Kandangan, Kecamatan Pesanggaran itu, tanpa ampun menghantam tubuh korban hingga mengalami luka parah dan tewas seketika.

"Korban mengalami luka parah dan meninggal di tempat kejadian," jelas Kapolsek.

Jenazah pengendara motor dievakuasi ke Puskesmas Pesanggaran lalu diserahkan kepada pihak keluarga.

"Sementara kendaraan yang terlibat kecelakaan telah diamankan untuk kepentingan pemeriksaan lebih lanjut," pungkasnya. (fat)