Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani Ungkap Cawapres Kriteria Keinginan PrabowoDPP Partai Gerindra

Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani Ungkap Cawapres Kriteria Keinginan Prabowo

Sekjen Partai Gerindra, Ahmad Muzani didampingi Anggota Komisi V DPR RI Sumail Abdullah. (Foto: Fattahur)

KabarBanyuwangi.co.id - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra, Ahmad Muzani menyebut partainya sudah mengantongi nama-nama kandidat cawapres yang akan mendampingi Prabowo Subianto di Pilpres 2024.

Hal itu disampaikan Ahmad Muzani disela kunjungannya ke sejumlah pondok pesantren di Kabupaten Banyuwangi pada Kamis (5/10/2023).

Di Banyuwangi, Ahmad Muzani didampingi Anggota Komisi V DPR RI Sumail Abdullah dan para kader partai.

Baca Juga :

"Ya ada sejumlah nama yang terus dibicarakan dan kita terus mendapatkan, mengumpulkan banyak pandangan dari tokoh termasuk para ulama dan kiai, tokoh masyarakat lain, lebih-lebih dari partai koalisi tentang nama-nama tersebut," kata Muzani.

Dia menyebut, nama-nama kandidat sudah mengerucut ke sejumlah kriteria, dan kriteria itu sudah mengerucut ke sejumlah nama.

"Pada saat Prabowo bertemu dengan sejumlah Kiai, para Gus, masyayikh di Jawa Timur seminggu yang lalu, yang diharapkan untuk calon yang bisa mendampingi Pak Prabowo kalau bisa adalah mereka yang berlatar belakang santri," ungkapnya.

"Tapi kemudian kita juga dapat pandangan lain. Semua oleh Pak Prabowo direkam, dicatat, dipahami sebagai harapan yang sangat serius. Karena Pak Prabowo memandang sebuah nasihat-nasihat ini sebagai sebuah masukan yang sangat berarti," imbuhnya.

Dia meyakini ketua partainya pada waktunya nanti akan mengambil keputusan yang tepat setelah berembuk bersama dengan tokoh-tokoh partai koalisi. "Sebelum pendaftaran diumumkan," ucapnya. (fat)