Ular pinton bertengger di atap kamar mandi warga Desa Sraten, Cluring dievakuasi petugas Damkarmat. (Foto: Istimewa)
KabarBanyuwangi.co.id – Lagi dan lagi, warga Kabupaten Banyuwangi kembali dihebohkan dengan kemunculan reptil tidak berkaki.
Kali ini, ular jenis piton tersebut ditemukan di kawasan Sukodadi, Desa Sraten, Kecamatan Cluring pada Sabtu (3/8/2024) malam.
Kasi Penyelamatan dan Evakuasi Dinas Pemadam Kebakaran dan
Penyelamatan (Damkarmat) Banyuwangi, Salam Bikwanto mengatakan, pihaknya
menerima laporan adanya ular piton di atap rumah warga sekitar pukul 22.10 WIB.
Tim rescue sektor Srono pun langsung meluncur ke lokasi
untuk melakukan evakuasi.
"Ular piton ini sempat membuat pemilik rumah resah
karena berada di atas atap kamar mandi," ujar Salam.
Dirinya menjelaskan, proses evakuasi berlangsung selama
kurang lebih 30 menit. Berkat kesigapan petugas, ular piton berhasil diamankan
tanpa ada kendala berarti.
"Ular yang berukuran lengan orang dewasa tersebut
kemudian dibawa ke sektor Srono untuk dilepaskan kembali ke habitat
aslinya," jelas Salam.
Peristiwa penemuan ular di pemukiman warga Banyuwangi
akhir-akhir ini semakin sering terjadi. Sebelumnya, Damkarmat Banyuwangi juga
telah melakukan beberapa kali evakuasi serupa.
Fenomena ini mengindikasikan adanya peningkatan aktivitas
ular. Pihak Damkarmat mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan
berhati-hati, terutama saat beraktivitas di sekitar lingkungan rumah.
"Jika menemukan ular, segera laporkan ke pihak
berwenang agar dapat dilakukan penanganan yang tepat," tutup Salam. (man)