Hadirkan Produk Merakyat, Luminor Hotel Banyuwangi Luncurkan AngkringanLuminor Hotel Banyuwangi

Hadirkan Produk Merakyat, Luminor Hotel Banyuwangi Luncurkan Angkringan

Angkringan Cak Fer yang berada di area parkir Luminor Hotel Banyuwangi. (Foto: Firman)

KabarBanyuwangi.co.id - Memiliki beragam program kreatif, Luminor Hotel Banyuwangi yang beralamat di Jalan Yos Sudarso, Kelurahan Klatak, Kecamatan Kalipuro resmi meluncurkan produk Angkringan, Sabtu (3/9/2022) malam.

Dengan menghidangkan menu merakyat khas Angkringan, hotel bintang tiga tersebut berhasil menghadirkan suasana baru dan unik melalui outlet "Angkringan Cak Fer".

General Managar Luminor Hotel Banyuwangi, Ferdian Indrayana mengatakan, produk baru ini diharapkan dapat menjauhkan kesan bahwasannya hotel itu selalu mahal dan mewah.

Baca Juga :

"Adanya Angkringan di sini tentu mampu menarik seluruh lapisan masyarakat untuk bersantai dan tidak hanya terfokus dengan hotel. Maka dari itu, kita tempatkan Angkringan Cak Fer di area parkiran hotel yang kami kolaborasikan dengan tim," kata Ferdian.

Perlu diketahui, acara grand opening produk Angkringan tersebut memang mampu menggaet masyarakat dan komunitas untuk hadir. Bahkan, tercatat kurang lebih ratusan masyarakat Banyuwangi ikut menyambut hangat acara peluncuran ini.

"Produk ini rencananya akan terus kita operasionalkan setiap hari dari jam 15:00 sampai 22:00 WIB. Ke depan, kita akan terus tambahkan sejumlah item-item baru seperti tempat bakaran, sehingga masyarakat dapat menikmati suasana Angkringan secara langsung dan dapat menikmati banyaknya fasilitas yang kita sediakan," jelasnya.


Chef de Partie Luminor Hotel Banyuwangi, Rekki Dwi sajikan menu Angkringan pada tamu. (Foto: Firman)

Masih kata Ferdian, menu-menu yang disajikan tergolong sangat ramah di kantong layaknya Angkringan dan rasanya pun mampu bersaing dengan outlet Angkringan terkenal di Banyuwangi.

"Karena saat ini saya lihat belum ada hotel yang membuka outlet Angkringan, ini merupakan bentuk kreasi baru kami dalam setiap bulannya untuk memanjakan para tamu dan masyarakat Banyuwangi," katanya.

Dimulai dari harga Rp. 2.000 hingga Rp. 15.000 saja, menu-menu yang disajikan cukup variatif. Mulai dari Aneka Sate, Aneka Gorengan, Tempe Bakar, Bacem Tahu Tempe, Ayam Geprek, Indomie, Sego Godong, Sego Bakar, hingga berbagai minuman ala Angkringan seperti Teh Tarik, Wedang Jahe, STMJ, dan Kopi Hitam.

"Meski ini Angkringan, tentu kita punya pembeda daripada yang lain dengan mengedepankan sisi service dan rasa ala hotelier," tambah pria asli Jakarta yang sudah dua tahun menetap di Banyuwangi itu.

Sebagai informasi, nama outlet Angkringan Cak Fer ini sendiri diambil dari nama panggilan General Manager Luminor Hotel Banyuwangi, Ferdian Indrayana yang mengaku sudah fasih berbahasa Jawa.

"Dari berbagai pertimbangan, akhirnya tim mengedepankan nama ini agar saya dapat berkepentingan untuk bertemu dan berbincang secara langsung dengan para tamu," imbuhnya.

Untuk informasi dan reservasi bisa menghubungi nomor WhatsApp 08113242299 atau telepon di 0333-3385000. Follow juga akun Instagram Luminor Hotel Banyuwangi di @luminorbanyuwangi. (man)