Peukiman terandam banjir setinggi 0,5 meter hingga 1 meter. (Foto: Istimewa)
KabarBanyuwangi.co.id - Hujan deras beberapa jam mengguyur kawasan perkotaan Banyuwangi mengakibatkan sejumlah ruas jalan dan ratusan rumah warga di tiga Kelurahan Sumberejo, Sobo dan Pakis, Kecamatan Banyuwangi Kota terendam banjir.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Banyuwangi mencatat sebanyak 434 rumah warga terendam banjir. Ratusan rumah warga yang terendam banjir akibat air sungai Bagong meluap ke pemukiman warga.
"Sebanyak 434 rumah warga tiga kelurahan di Kecamatan
Banyuwangi terendam banjir, diantaranya Kelurahan Sumberejo, Sobo dan Pakis.
Terparah di Sumberejo," ungkap Kasi Kedaruratan dan Logistik Badan
Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Banyuwangi, Poniran kepada wartawan, Rabu
siang (9/6/2021).
Poniran merinci, di Kelurahan Sumberejo mencapai 204 rumah.
Sedangkan di Kelurahan Sobo sebanyak 157 rumah dan Kelurahan Pakis hanya 71
rumah. "Tidak ada kerusakan, hanya tergenang air saja setinggi 0,5 meter
hingga 1 meter," paparnya.
Pasca banjir, Poniran menambahkan, BPBD mulai melakukan
upaya evakuasi dan membantu warga yang terdampak banjir. "Saat ini kami
membantu para warga yang terdampak banjir," cetusnya.
Sementara itu, Ketua RW 01 Kelurahan Sumberejo, Ahcmad Fatah
mengatakan, luapan Sungai Bagong mulai masuk ke pemukiman warga sekitar pukul
05.30 WIB. "Airnya masuk hingga
ketinggian 1 meter," cetusnya.
Dia menduga, luapan itu terjadi akibat gorong-gorong di
pemukiman warga tidak mampu menampung, selain itu juga tersumbat sampah yang
dibawa banjir.
Genangan air yang juga sempat meluap ke jalan ini baru bisa
surut sekitar pukul 08:00 WIB. Setelah terlihat surut itu kemudian warga mulai
membersihkan sampah sisa-sisa banjir
"Kami menggunakan peralatan seadanya, bahkan ada yang
menggunakan panci untuk membuang air yang menggenang rumah," tandasnya.
(fat)